Jesse Marsch Urung Jadi Pelatih Leicester City

Fun88 Leicester City

Leicester City tengah berupaya untuk mencari sosok yang tepat sebagai pelatih baru mereka. Berbagai nama sempat muncul sebagai kandidat. Salah satu di antaranya adalah Jesse Marsch, mantan pelatih Leeds United. Namun, belakangan diperoleh kabar kalau Jesse Marsch tak lagi masuk dalam pusaran kandidat pelatih baru klub tersebut. Hal ini terjadi setelah sang pelatih asal Amerika Serikat tersebut memutuskan untuk menarik diri dari proses rekrutmen pad aakhir pekan lalu.

Main di Fun88 Sekarang

Leicester City Sempat Optimis

Sebelumnya kedua belah pihak sempat optimis untuk menempatkan Marsch sebagai pelatih kepala mereka yang baru. Sebelumnya, berbagai perkembangan yang ada memang menunjukkan tren positif dengan Marsch sebagai penerus dari Brendan Rodgers di klub tersebut. Adapun sang mantan pelatih mereka diketahui menyelesaikan kiprahnya di klub tersebut pada hari Minggu lalu berdasarkan kesepakatan bersama dengan pihak klub.

Sementara itu, Marsch diketahui tengah tidak melatih klub apapupn sejak dirinya diberhentikan oleh Leeds United pada bulaln Februari lalu. Setelah beberapa bulan kosong, ia sempat nyaris mendapatkan tugas kembali sebagai pelatih, kali ini bersama Leicester City. Sama halnya seperti Leeds United, tim yang satu ini juga tengah berjuang untuk bisa tetap bertahan di kancah Liga Primer Inggris.

Keputusan dari Jesse Marsch

Sayangnya, beberapa media menyebutkan kalau Jesse Marsch tak kunjung datang ke pusat latihan Leicester City pada hari Sabtu lalu. Kabarnya ia mengambil keputusan tersebut setelah menyaksikan sang Rubah dikalahkan oleh Bournemouth dengan skor tipis 0-1. Sang pelatih berumur 49 tahun tersebut kabarnya mulai ragu tentang tugasnya nanti di klub tersebut.

Beberapa sumber menyebutkan kalau Jesse Marsch menyampaikan pesan penting kepada pihak klub. Ia diduga berujar kalau klub tersebut akan membutuhkan sosok pelaith yang berbeda seandainya mereka tersingkir ke Premiership pada musim mendatang. Bukan hanya itu, ia juga menyampaikan kepada pihak klub kalau seandainya mereka tersingkir dari Liga Primer Inggris, maka fokus mereka bukanlah mendatangkan pelatih baru, melainkan merekrut pemain dengan profil yang berbeda dengan yang biasanya ia datangkan.

Leicester City Bukan yang Pertama

Perubahan sikap Marsch terjadi hanya beberapa minggu setelah upaya merekrut dirinya oleh Southampton juga berakhir dengan kandas. Kabarnya, seperti yang disampaikan oleh Fun88, ia gagal menjadi pelatih di klub tersebut karena tidak tertarik dengan kontrak jangka pendek yang ditawarkan oleh klub tersebut. The Saints, yang kemudian memutuskan untuk memberikan peran tersebut ke Ruben Selles, saat ini berada di peringkat paling buncit di Liga Primer Inggris. Sementara posisi Leicester City kini berada di peringkat 19, terpaut 2 poin sebelum mereka tersingkir dari kompetisi ini.

Dengan keputusan dari Jesse Marsch, Leicester City kini terpaksa harus mencari sosok lain yang bisa mereka andalkan. Kabarnya, selain sang mantan pelatih Leeds United tersebut, mereka juga memiliki beberapa sosok lain yang akan mereka dekati. Salah satu kandidat yang belakangan santer diberitakan adalah mantan pelatih Norwich City dan Aston Villa, Dean Smith. Sosok pelatih ini mulai mereka pertimbangkan berkat latar belakang pengalamannya di Championship, ketika ia berhasil mengantarkan klubnya naik ke kasta Liga Primer Inggris. Sama halnya dengan Marsch, ia kini tengah tidak membina klub apapun setelah kehilangan pekerjaannya di Carrow Road awal musim ini.