Erik ten hag berharap energi yang dibawanya ke markas Manchester United bisa mendatangkan perubahan signifikan kepada pihak klub. Sebagai pelatih, tentunya dirinya memiliki pengalaman yang cukup panjang dalam mengelola pemain. Ia juga sejauh ini tampaknya mengetahui peluang yang bisa dimanfaatkan oleh pihak Setan Merah sekaligus hal-hal yang bisa dikembangkan. Ditambah dengan pengalamannya selama kurang lebih 4,5 tahun dalam mengembangkan Ajax Amsterdam menjadi klub raksasa di tanah Belanda, banyak kalangan berharap dirinya bisa menjadi penyelamat sang Setan Merah.
Tantangan Berbeda bagi Erik ten Hag
Mengeloal Manchester United berada pada tingkat yang sama sekali berbeda, apalagi klub ini berada di kancah Liga Primer Inggris. Meski sang pelatih memiliki pengalaman yang tak terbilang sedikit, tapi dirinya pun dituntut untuk bisa beradaptasi dengan baik demi bisa menghadirkan solusi yang tepat bagi klub yang bermarkas di Old Trafford tersebut. Untungnya bagi dirinya, selama menjalani tur laga pramusim di berbagai belahan dunia, tampaknya ia mulai memiliki gambaran awal akan kondisi klub asuhan barunya tersebut.
Liga Primer Inggris pun akan segera dimulai dalam waktu dekat. Sebagai pemuka, pihak United sudah dijadwalkan akan berhadapan dengan Brighton & Hove Albion. Terkait hal ini, sang pelatih kepala Mancehster United tersebut justru mengatakan bahwa ia tengah menikmati momen-momen ini dan bahkan memberikan petunjuk terkait proyek barunay di Old Trafford.
Erik ten Hag Akui United Cukup Sulit
Sebagai orang yang dipercaya untuk membangkitkan Manchester United, Erik ten Hag mengakui bahwa hal ini merupakan tugas yang berat. Meski demikian ia tidak mengeluh karena dirinya pribadi adalah sosok yang suka bekerja.
Ia menekankan bahwa seorang pelatih tidak boleh mengeluh ketika menyangkut dunia sepakbola. Meski menurutnya posisi yang terbaik adalah seorang pemain sepakbola, seseorang juga bisa mengambil peran lain ketika hal ini tidak lagi memungkinkan. Salah satu di antaranya adalah dengan menjadi pelatih. Baginya,. pekerjaan ini merupakan pekerjaan yang menarik dan menantang. Untungnya, ia memiliki begitu banyak energi dan berharap bisa mendatangkan perubahan positif dengan energi tersebut kepada pihak timnya.
Kunci Kebangkitan Setan Merah
Dalam salah satu kesempatan wawancara, seperti dilansir Fun88, Erik ten Hag sempat ditanya perihal kunci penting untuk membangkitkan kembali Manchester United.
Ia pun menjawab bahwa penting bagi seluruh tim untuk bekerja sama mulai dari sesi latihan. Ia percaya bahwa dengan mengikuti standar yang sudah diterapkan dan hasil yang mereka pelajari dari laga pramusim, hal ini bisa membantu mereka untuk mendapatkan formasi dan strategi yang lebih baik.
Masih dalam kesempatan yang sama, ia berujar bahwa kuncinya terletak pada membangun budaya menang. Seluruh pihak pemain di United harus memahami betul hal ini. Menurutnya, budaya ini bisa dibangun dengan banyak cara. Tapi sangat penting untuk memulainya langsung dari pusat pelatihan mereka di Carrington. Dengan menerapkan standar yang tinggi, nilai-nilai yang tinggi, dan etos kerja yang baik, keberhasilan bukanlah sebuah hal yang mustahil untuk diraih.