Klub sepakbola Juventus dan Chelsea resmi dikabarkan memulai pembicaraan transfer pemain. Pembicaraan keduanya terjadi dalam upaya untuk mendatangkan sosok Matthijs de Ligt ke markas The Blues. Kepergian Timo Werner dari Chelsea setidaknya diharapkan bisa tertalangi dengan kehadiran sang pemain bertahan di markas Chelsea.
Juventus dan Matthijs de Ligt
Juventus dikabarkan lebih memilih mendatangkan Christian Pulisic dari markas Chelsea daripada harus memilih Timo Werner. Hal ini mereka pilih seandainya memang harus mencapai kesepakatan terkait Matthijs de Ligt pada musim panas tahun ini. Sementara Chelsea dikabarkan berharap besar untuk bisa mendatangkan pemain berusia 22 tahun incaran mereka tersebut. Upaya ini mereka lakukan untuk memperkuat lini pertahanan.
The Blues memang tengah mengalami masalah serius di lini pertahanan mereka. Masalah ini semakin besar setelah dua pemain mereka, Antonio Rudiger memilih pergi ke Real Madrid sedangkan Andreas Christensen memilih pergi ke Barcelona. Sementara pemain lainnya, Marcos Alonso dan Cesar Azpilicueta juga tengah mennanti kesempatan untuk berpindah ke klub lainnya.
Posisi Chelsea untuk Bisa Dapatkan Matthijs de Ligt
Dengan kondisi ini, posisi Chelsea semakin terjepit. Sang pelatih, Thomas Tuchel, hanya bisa berharap pada kehadiran Trevor Chalobah, Thiago Silva, dan Malang Sarr di bagian pemain belakang tengah. Tak hanya itu, keterbatasan pemain juga akan menimbulkan masalah baru ketika ada pemain yang mengalami cedera atau lainnya sehingga menyebabkan mereka tidak bisa turun ke lapangan. Walau sang pemilik baru mereka menjanjikan akan segera membantu mereka untuk menyelesaikan masalah transfer pemain, tapi hal ini setidaknya baru akan mulai tercapai beberapa saat mendatang.
Rumor Transfer pemain Chelsea
Chelsea pun sebenarnya sudah cukup lama mencoba menyelesaikan masalah lini pertahanan mereka. Matthijs de Ligt bukanlah satu-satunya pihak yang dilirik The Blues demi menyelesaikan masalah ini. Beberapa pemain lain juga dikabarkan pernah menjadi incaran klub sepakbola tersebut. Beberapa di antaranya adalah Kalidou Koulibaly, Josko Gvardiol, Wesley Fofana, sampai Jules Kounde. Namun berdasarkan informasi yang kami terima dari link Fun88 mobile, sosok Matthijs de Ligt berhasil menjadi prioritas bagi pihak Chelsea di tengah berbagai hal menarik tentang pemain tersebut.
Pihak The Blues bahkan sudah mengajukan penawaran awal mereka. Mereka sempat mengajukan 35 juta poundsterling kepada pihak Juventus untuk mendapatkan sang pemain. Tak hanya uang tunai, mereka juga menawarkkan sosok Timo Werner untuk melengkapi transfer tersebut, yang diperkirakan bernilai 50 juta poundsterling. Sayangnya, pihak Juventus tidak terlalu menanggapi permintaan tersebut. Hal ini diperkirakan karena pihak Juve memperkirakan sosok Matthijs de Ligt memiliki nilai lebih dari 100 juta poundsterling.